Lurah Petung Sebut Banyak Warganya yang Telah Menggerakkan Sektor Pertanian Lokal

Focuskaltim.com, Penajam – Achmad Fitriady yang saat ini menjabat sebagai Lurah Kelurahan Petung menyampaikan, peran petani di wilayahnya dan bagaimana program bantuan telah memengaruhi pertanian lokal.
Meskipun jumlah petani di Kelurahan Petung tidak besar, Fitriady mencatat pertumbuhan kelompok tani dan kondisi yang mendukung pertanian.
“Hari ini melihat kondisi lapangan yang ada di wilayah petung, lumayan banyak kelompok tani,”paparnya.
Fitriady menyebut bahwa meski tidak banyak petani di kelurahan ini, beberapa di antaranya telah menerima bantuan bibit bawang dari Bank Indonesia (BI). Ini adalah langkah positif dalam menggerakkan sektor pertanian lokal.
“Tidak banyak petani di sini, namun kita sering berdiskusi di sini dengan penyuluh pertanian ternyata banyak petani bawang yang sempat mendapatkan bantuan bibit dari BI,” bebernya.
Fitriady juga merinci bahwa Kelurahan Petung memiliki infrastruktur irigasi primer yang dapat menyediakan sumber air untuk para petani.
Selain itu, Fitriady merujuk pada sejarah transmigrasi di Kelurahan Petung. Daerah ini awalnya merupakan lokasi program transmigrasi pemerintah, dan hari ini, pemerintah mengembangkan zona investasi perdagangan di wilayah ini.
Hal itu lantas menunjukkan peran strategis Kelurahan Petung dalam pengembangan ekonomi dan perdagangan di zona tersebut.
Meskipun jumlah petani mungkin terbatas, Kelurahan Petung berkomitmen untuk terus mendukung pertanian lokal dan berusaha meningkatkan potensi sektor pertanian di wilayahnya.
“Harapannya pertanian akan terus tumbuh dan berkontribusi pada perkembangan ekonomi Kelurahan Petung,” pungkasnya. (*)