Di Paripurna HUT Kabupaten, Syahruddin Ajak Masyarakat Tingkatkan Kemampuan Hadapi Tantangan IKN

Penajam – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), menggelar rapat paripurna peringatan hari jadi kabupaten ke-21, Sabtu (11/03/23).
Dalam rapat paripurna HUT kabupaten tersebut, Ketua DPRD PPU Syahruddin M Noor mengajak masyarakat Benuo Taka untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan diri.
“Seiring ditunjuknya Kecamatan Sepaku sebagai lokasi pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, tantangan besar bakal kita hadapi. Untuk itu dibutuhkan peningkatan kualitas dan kemampuan diri di berbagai sisi kehidupan,” kata Syahruddin.
Dijelaskan Syahruddin, peningkatan kualitas diri agar masyarakat PPU tidak tersisih lantaran arus urbanisasi warga pendatang. Pasalnya, proses pemindahan ibu kota ke Kaltim khususnya PPU secara otomatis menjadi magnet bagi masyarakat luar daerah.
Sebagai daerah penyangga ibu kota, wilayah PPU akan merasakan dampak di berbagai sektor secara langsung. Sehingga memberikan efek domino dalam hal positif bagi masyarakat dan daerah.
“Tidak bisa dilakukan hanya dengan hal-hal normatif, tetapi harus dengan perjuangan dan langkah-langkah konkret,” terangnya.
Selain mengajak masyarakat mempersiapkan diri menghadapi IKN, dalam rapat paripurna yang dilaksanakan usai kegiatan upacara tersebut, pihaknya juga meminta pemerintah daerah merampungkan rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD).
“Di sisa masa jabatan bupati Hamdam, kami berharap apa yang menjadi rencana pembangunan yang tertuang dalam RPJMD bisa dituntaskan,” tutupnya. (ADV/DPRD)