Rencana Perluasan Trayek Angkutan Umum di Kelurahan Petung

Focuskaltim.com, Penajam – Kelurahan Petung, PPU sedang mengkaji rencana untuk memperluas trayek angkutan umum, terutama angkutan kota (angkot), dalam upaya meningkatkan ketersediaan transportasi publik yang dapat diandalkan.
Achmad Fitriady, Lurah Kelurahan Petung, mengungkapkan bahwa saat ini masalah utama yang dihadapi oleh warga adalah kurangnya angkot dan ketidakpastian terkait jadwal operasionalnya.
Sebagai langkah awal untuk mengatasi masalah ini, pemerintah daerah dan kelurahan sedang merencanakan pendirian jalur lingkar yang mencakup wilayah pesisir Tanjung Jumlai.
Dengan penambahan jalur lingkar, diharapkan bahwa masyarakat di Petung akan memiliki akses yang lebih baik ke angkutan umum.
“Ada yang namanya jalur lingkar dari perhubungan untuk memanfaatkan fasilitas jalur yang ada di wilayah pesisir tanjung jumlai, guna penambahan trayek agar nantinya semua jalur-jalur itu hidup,” ujarnya.
Selain itu, rencana ini juga mencakup pembangunan terminal angkot yang akan menjadi tempat bagi pengusaha angkutan darat untuk melaporkan masalah dan berkontribusi dalam perluasan trayek yang lebih baik.
“Tidak hanya taksi angkot warna hijau dan targetnya kalau memang perhubungan punya penilaian sendiri. Semoga di petung itu difasilitasi untuk terminal angkot, agar pengusaha-pengusaha angkutan darat itu, bisa melakukan terobosan,” paparnya.
Dengan adanya perluasan trayek angkutan umum dan peningkatan fasilitas terkait, Petung berharap dapat mengatasi masalah ketidakpastian jadwal dan peningkatan risiko kecelakaan lalu lintas yang mungkin terjadi.
“Harus ada pemekaran trayek. Manfaatnya banyak untuk menghindari kemacetan dan meminimalisir potensi kecelakaan lalu lintas juga,” pungkasnya. (*)